Ahmad Dahlan God does not play dice with the Cosmos.

Media Pembelajaran Dua Dimensi Basis Digital

1 min read

Desain Pembelajaran dua dimensi

Ahmaddahlan.NET – Media dua dimensi adalah instrumen yang digunakan sebagai alat peraga pada bidang datang dengan dimensi panjang dan lebar misalnya spanduk, poster, banner, buku, dan sejenisnya. Pada era teknologi, Media dua dimensi bisa diatur sedimikian rupa sehingga menghasilkan efek visual yang membuatnya terlihat 3 dimensi.

A. Jenis-Jenis Media Dua Dimensi

Secara umum media dua dimensi dibagi ke dalam kategori sebagai berikut :

1. Media Foto / Image

Foto atau image umumnya adalah media yang diambil melalui kamera untuk mengabadikan objek yang dijadikan sebagai bahan pembelajaran. Pada era digital, media dua dimensi bisa dibuat dari objek yang dimanipulasi secara ditigital untuk menunjukkan objek-objek yang sulit dijangkau melalui lensa kamera seperti gambar bulan, bumi, matahari atau benda-benda kecil seperti mikorba, elektron dan sejenisnya.

Karakteristisk dari media foto adalah :

  1. Lebih Konkrit
  2. Visualisasi objek pembelajaran yang sulit dilihat oleh mata langsung atau jauh.

2. Sketsa

Sketsa adalah gambar sederhana yang dilukisa dari sebuah objek tanpa detail. Metode pelukisan bisa dilakukan melalui sistem mekanik seperti pencil dan kertas atau dilakukan memanfaatkan media digital. Sketsa digunakan untuk menggambarkan media yang mungkin tidak dapat dilihat melalui alat indera dan alat optik. Objek-objek tersebut bisa seperti elektron, arah gaya, lintasan planet dan sejenisnya.

Alat yang digunakan untuk membuat sketsa secara digital sangatlah beragam mulai dari hardware seperti tablet grafis, mouse dan sejenisnya sedangkan perangkat yang digunakna untuk ilustrasi sangatlah beragam seperti Corel Draw, Adobe Ai, Inscape, Paint, dan sejenisnya. Masing-masing peralatan membutuhkan keterampilan teknologi yang berbeda-beda.

3. Diagram dan Chart

Diagram adalah gambar sederhana yang disusun dari simbol dan garis yang merepresantasikan nilai dari sebuah objek berdasarkan satuan tertentu. Contoh penggunaan diagram yang efektif untuk menunjukkan untuk perubahan suatu besaran pada rentang waktu tertentu.

Contoh penggunaan digaram misalnya menunjukkan jumlah penduduk dalam dari tahun ke tahun atau proporsi penggunaan hp berdasarkan merek atau harganya.

4. Grafik

Secara sepintas, Grafik memiliki bentuk sama seperti digaram batang yang dihubungankan dengan garis akan tetapi memiliki arti fisis yang berbeda. Bagan atau Diagram menunjukkan data yang sifatnya diskrit atau tidak memiliki kolerasi matematis sedangkan grafik menunjukkan hubungan antar variable yang ada dalam grafik.

Karakteristik khusus dari grafik ini ada pada legenda-nya dimana garis horisontal (x) menunjukkan variable bebas sedangkan veritkal (y) adalah variable terikat.

5. Poster / Infografik / banner

Poster / Infografik / Banner adalah media dua dimensi popular yang didesain sesuai dengan trend. Tujuannya untuk memberikan informasi dengan menekankan pada sisi estetika dalam menyampaikan informasi agar pembaca lebih tertarik untuk melihat media tersebut.

Media-media ini berbentuk dua dimensi dengan berbagai ukuran sesuai dengan media displaynya. Karena bersifat menarik, maka pertimbangan utama dari pembuatan ini dari sisi keindahan dan infom

Ahmad Dahlan God does not play dice with the Cosmos.

Ujian Tengah Semester Fisika Dasar untuk Jurusan Biologi

Soal No. 1 Dua buah mobil bergerak pada lintasan lurus terpisah sejauh 200 meter. Jika Mobil A berada di belakang Mobil B dengan kecepatan...
Ahmad Dahlan
40 sec read

Perpindahan Panas – Konduksi, Konveksi dan Radiasi

Perpindahan Panas Kalor merupakan suatu bentuk energi yang diterima sebuah benda sehingga suhunya atau wujudnya berubah dan kalor merupakan suatu ukuran atau jumlah panas....
Ahmad Dahlan
5 min read

Desain Instruksional dalam Pembelajaran Bauran

Desain Instruksional adalah serangkaian proses perencanaan, analisa, desain, pengembangan, penerapan dan evaluasi instruksi dalam setting pendidikan atau pelatihan baik formal maupun informal yang terstruktur...
Ahmad Dahlan
51 sec read

Tinggalkan Balasan